BERBAGI : Kapolres Pasuruan, AKBP Bagu Pratama Gubunagi saat memimpin kegiatan berbagi untuk sesama di Alun-alun Bangil
BANGIL, titiksatu.com – Berbagi dengan sesama. Cara itulah yang dilakukan Polres Pasuruan di bulan penuh berkah.
Seperti yang dilakukan, Selasa sore (28/3). Ratusan takjil dibagi-bagikan kepada pengendara. Dalam sekejab, ratusan takjil itupun ludes, diserbu warga.
Giat bagi-bagi takjil itu dipimpin langsung oleh Kapolres Pasuruan, AKBP Bayu Pratama Gubunagi. Alun-alun Bangil menjadi venue jalannya kegiatan.
Tidak hanya diisi dengan bagi-bagi takjil. Momen tersebut, juga diwarnai dengan sajian musik untuk menghibur. Serta mengajak masyarakat untuk taat berkendara.
Kapolres Pasuruan, AKBP Bayu Pratama Gubunagi mengungkapkan, program berbagi tersebut, merupakan pemberian bantuan untuk kalangan bawah. Tidak hanya bagi-bagi takjil yang dilakukan.
Karena ada ratusan paket sembako yang juga diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan. “Ada empat titik kegiatan. Selain Alun-alun Bangil, juga akan dilakukan di Gempol, Purwosari dan Nongkojajar. Kegiatan ini dilakukan sampai akhir Ramadan,” sampainya.
Ia menambahkan, bagi-bagi terhadap sesama itu, merupakan intruksi Kapolri. Untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan. Khususnya di bulan penuh berkah seperti sekarang.
“Mudah-mudahan, program bagi-bagi kepada sesama ini bisa membantu mereka yang membutuhkan,” harapnya. (and/rif)