Home / Berita / Lainnya / Pendidikan

Minggu, 24 September 2023 - 17:06 WIB

Dispora Dan DPRD Bersinergi Tingkatkan Ekosistem Esport Di Kabupaten Pasuruan

Kompak : Dipora dan DPRD serta Muspika bersinergi tingatkan ekosistem esport di Balai Desa Rembang

Kompak : Dipora dan DPRD serta Muspika bersinergi tingatkan ekosistem esport di Balai Desa Rembang

Pasuruan, titiksatu.com – Rangakian Hari Jadi Kabupaten Pasuruan ke 1094 Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) menggelar turnamen Offline Esport jilid 2 yang di gelar di Balai Desa Rembang, Kecamatan Rembang, Kabupaten Pasuruan, Sabtu (23/9) pagi.

Dalam turnamen esport itu dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Taufiqul Ghoni serta, Anggota DPRD Sobih Asrori dari Fraksi PKB, Muspika, tokoh agama, serta Karangtaruna.

Turnamen Esport jilid 2 mendapat respon positif  generasi muda melenial yang berasal dari 12 kecamatan di wilayah kabupaten pasuruan.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Taufiqul Ghoni mengatakan bahwa E sport saat ini telah menjadi cabang olahraga dan ikut serta dalam porprof. dengan adanya turnamen ini, tentunya ekosistem esport akan terus meningkat sehingga mampu memunculkan bibit-bibit atlet baru. “Ada beberapa turnamen yang akan kami gelar di wilayah kabupaten pasuruan, hal ini dilakukan untuk meningkatkan ekosistem esport dan tidak memandang game dengan sebelah mata,” urai Ghoni.

Menurutnya esport merupakan peluang dan wadah bagi generasi melenial agar bisa menyalurkan bakat dan berprestasi dalam esport.

Ditempat yang sama, Anggota DPRD Kabupaten Pasuruan Shobih Asrori dari komisi 4 mengatakan bahwa wadah ini merupakan peluang bagi generasi muda untuk dapat berkarier, potensi yang ada ini harus kita dukung, Esport merupakan olah raga masa depan yang memiliki segudang potensi.

“Ekosistem Esport ini sangat luar biasa, peminat generasi melenial sangat banyak, itu terbukti dengan peserta  yang tersebar di 12 kecamatan di kabupaten pasuruan,”urai Shobih.

Sebagai bentuk pembinaan generasi muda atau melenial melalui Esport, Menurut ketua komisi 4 ini akan ada beberapa trunamen kedepan yang harus terus di ikuti, “Kita berharap dengan agenda ini akan mampu menjaring atlet esport yang berbakat dan tentunya akan membanggakan kabupaten pasuruan kedepan,” pungkas Shobih Asrori kepada wartawan ini. (and/rif)

Share :

Baca Juga

Lainnya

Main di Rel KA, Santri Ponpes Ngalah Meninggal Dunia

Lainnya

P2S Jadi Ajang Pembuktian, 438 Santri Al Yasini Terjun Ke Masyarakat Tingkatkan Imtek dan Taqwa
Tengah A. Faiz Muqorobin Ketua PPI Kabupaten Pasuruan saat usai pengukuhan Paskibraka

Lainnya

BPIP Larang Paskibraka Pakai Hijab, Ketua PPI Pasuruan Angkat Bicara

Lainnya

Diseruduk Truk, Pendamping Desa Meninggal Dunia

Lainnya

54 Kades Terpilih Resmi Dilantik. Ada yang Sampai Coret Pajero Sport Pribadi

Lainnya

6 Makanan Ini Bisa Tingkatkan Risiko Terkena Kanker

Pendidikan

Sejumlah Atap Sekolah di Pasuruan Jebol, Kurang Perhatian?
Teks Foto : Solid, Bawaslu lantik 72 PPK di Prigen, Kabupaten Pasuruan

Lainnya

Bawaslu Lantik 72 Pengawas Pemilu Kecamatan