Home / Lainnya

Kamis, 1 Desember 2022 - 13:37 WIB

Bagi-bagi Ilmu, Indomaret Gelar Coaching Clinic di Pasuruan

BAGI ILMU : Kunjungan Indomaret Sidoarjo ke salah satu sekolah di Pasuruan

PASURUAN, titiksatu.com – Juara Livoli Divisi Utama Indomaret Sidoarjo bagi-bagi ilmu ke siswa-siswi di Kabupaten Pasuruan. Tim ini menyambangi sejumlah sekolah.

Mengadakan coaching clinic. Mengajak pemain, pelatih, dan manajemen untuk memperkenalkan bola voli ke sekolah di Pasuruan. Sekaligus menyosialisasikan event Indomaret Poinku Volley Ball Tournament 2022. Yang berlangsung pada 17-24 Desember nanti.

Coaching clinic dimulai pada Rabu (30/11) pagi. Salah satu member tim putra Indomaret, Paskasius Roby hadir ke SMKN 1 Pasuruan. Roby tidak sendirian. Ia hadir bersama manajer tim sekaligus mantan pemain Indomaret, Sutono. Kedatangan mereka disambut hangat oleh siswa dan jajaran guru. Mereka tampak antusias mengikuti coaching clinic yang diberikan Roby dan Sutono.

Baca Juga  Tingkatkan SDM dan Kelola SDA Untuk Masyarakat, Mas Dion Bulatkan Daftar Menjadi Bupati

Setelah SMKN 1 Pasuruan, coachiling clinic digelar di SMAN 1 Grati pada Rabu siang. Kedatangan Roby dan Sutono disambut meriah. Roby berhasil mencuri perhatian para siswa. Dengan tinggi 205 sentimeter, pemain yang berposisi sebagai opposite hitter ini memang sangat mencolok. Para siswa SMAN 1 Grati juga antusias menerima materi yang disampaikan Roby dan Sutono.

“Terima kasih untuk Indomaret yang menggelar coaching clinic di sekolah kami. Harapannya para siswa yang memiliki hobi atau tertarik dengan olahraga bola voli, makin bersemangat untuk mengejar mimpi sebagai pemain profesional,” ujar Kepala SMAN 1 Grati Achmad Zaenal Pribadi.

Baca Juga  HUT Gerindra ke 14 Dirayakan Berbeda, Syukuran Sederhana Tapi Tetap Khidmat

Coaching clinic masih akan berlanjut pada Kamis (1/12). Indomaret akan menyambangi SMKN 1 Wonorejo dan SMKN 1 Purwosari. “Coaching clinic ini tak ubahnya berbagi ilmu. Sekaligus makin memasyarakatkan olahraga bila voli. Sebagai pelaku olahraga ini, saya senang melihat antusias pelajar terhadap olahraga bola voli,” ungkap Sutono.

Sementara itu, Indomaret menggelar turnamen voli antarpelajar kategori SMA/ SMK/ MA sederajat se-Pasuruan Raya. Kegiatan yang disponsori oleh Indomaret Poinku ini, adalah yang kelima kalinya digelar sejak tahun 2016 hingga 2022. Sebelumnya, kegiatan dilaksanakan di Sidoarjo pada 2016 dan 2017. Kemudian berlangsung di Magetan pada 2018 dan Lamongan pada 2019.

Setelah dua tahun vakum karena pandemi Covid-19, turnamen ini digelar kembali pada tahun ini. Kali ini Kabupaten Pasuruan bertindak sebagai tempat pelaksanaan. “Kami berharap anak–anak muda mengenal dan tertarik untuk bermain voli sejak dini,” ujar Public Relations Manager PT Indomarco Prismatama (Indomaret), Bambang Trijanto.

Baca Juga  Dua Tim Voli Jadi Jawara Indomaret Poinku Volley Ball Tournament 2022, Ini Harapan Bupati

Turnamen ini menjadi ajang untuk memperkenalkan Akademi Bola Voli Indomaret (ABVI) yang merupakan sekolah voli untuk membina pebola voli muda sejak dini. Melalui kegiatan ini, diharapkan semakin banyak anak–anak muda di Pasuruan Raya yang memiliki potensi untuk bergabung dan dibina di ABVI.

Saksikan turnamen voli “Indomaret Poinku Volley Ball Tournament 2022, SMA/ SMK/ MA Sederajat Se-Pasuruan Raya,” pada 17-24 Desember 2022 di GOR Sasana Krida Anoraga, Pasuruan. (*)

Share :

Baca Juga

Lainnya

Banyak Pekerjaan Belum Tuntas, Legislatif beri Rekomendasi Ini Untuk Pemkab Pasuruan

Lainnya

7 Alasan Mengapa Mie Instan Buruk bagi Kesehatan

Lainnya

Memilukan, Ibu dan Anak asal Purworejo Tewas Saat Perjalanan Pulang
Teks foto : Peta wilayah Kabupaten Pasuruan

Lainnya

Kecamatan Termiskin Dilihat Dari Pajak, nomor 10 Miskin Banget
Teks foto : Mantan Eks Kepala BKPBD di gelandang kejari Bangil dengan tangan di borgol

Lainnya

Eks Kepala BPKPD Diglandang Kejari, Adakah Dana Insentif Mengalir Ke Pejabat Eselon?
Audiensi : Muspika Kecamatan Grati saat memberikan arahan kepada pendukung kades di desa Kedawungwetan, Grati, Kabupaten Pasuruan.

Lainnya

Satu Bacakades Mundur, Pilkades Kedawung Wetan Terancam Gagal.

Lainnya

HUT Gerindra ke 14 Dirayakan Berbeda, Syukuran Sederhana Tapi Tetap Khidmat
PJ Bupati : Adriyanto saat selesai rapat, siapkan Formula Baru Untuk Persekabpas

Lainnya

Terpuruk Di Divisi 3, PJ Bupati Siapkan Formula Persekabpas